Sistem Struktur Beton Jembatan yang Kokoh dan Kuat

Sistem Struktur Beton Jembatan yang Kokoh dan Kuat
Juni 19, 2018 CV. Dafa Aliet Mix
In Beton Ready Mix
Alat Ukur Beton yang Sering Digunakan

Perencaanaan Struktur Beton Jembatan yang Kokoh dan Kuat

Jembatan merupakan salah satu proyek konstruksi skala besar yang biasanya diadakan oleh pemerintah sebagai infrastruktur publik. Manfaatnya ialah memudahkan transportasi dari satu wilayah ke wilayah lain yang dipisahkan oleh air, rawa, danau, maupun jalan raya. Dalam strukturnya, maka jembatan modern tidak lagi terbuat dari kayu atau material lain, akan tetapi memakai beton jembatan yang kuat, kokoh, dan bisa tahan lama

Baca juga Harga Readymix

Struktur dan kuat beton untuk jembatan sendiri sedikit berbeda dengan beton untuk rumah muapun jalan raya. Hal ini karena jembatan harus menahan beban mati maupun hidup yang cukup berat. Kendaraan berat dan arus lalu lintas yang melalui jembatan cukup tinggi dan padat sehingga beton jembatan harus kuat dan bisa bertahan lama.

Beton Jembatan Sebagai Matetial Laternatif Yang Kuat Dan Kokoh

Ada banyak sekali jenis jembatan, akan tetapi beton jembatan masih banyak diapliaksikan di jaman ini. Salah satu alasannya adalah jembatan dari beton jauh lebih kokoh dibanding jembatan lain dan mampu menahan beban yang berat.

Secara umum, ada banyak material untuk jembatan yang telah diterapkan sebelumnya, yaitu:

  1. Jembatan kayu
    Jembatan dari kayu bisa dbilang sebagai jembatan sederhana yang memiliki panjang relatif pendek. Beban yang mampu diterima oleh jembatan ini cukup ringan.
  2. Jembatan  batu bata
    Jembatan batu bata lebih modern daripada jembatan kayu. Desain jembatan ini umumnya dibuat melengkung, ditemui pada jembatan jaman dulu dan tak lagi dibuat pada masa saat ini, karena beton jembatan sudah lebih populer dipakai.
  3. Jembatan baja
    Jembatan baja, butuh pendanaan yang amat besar karena materialnya yang mahal. Tujuan penggunaannya sebagai material adalah untuk menahan beban yang sangat berat dengan bentang jembatan yang panjang.

Itulah tadi beberapa jenis jembatan yang kini sudah banyak digantikan dengan beton jembatan sebagai material pengganti yang lebih kuat dan kokoh.

Perencanaan Beton Jembatan Sesuai Standar

Dalam pembangunan jembatan dari beton, dibutuhkan standar yang jelas untuk perencanaan strukturnya. Jembatan yang direncanakan dengan beton ini umumnya untuk jembatan pejalan kaki, jembatan jalan raya yang memakai komponen structural beton jembatan bertulang dan beton prategang dengan panjang bentangnya yang tak lebih dari 100m.

Untuk kasus lain, seperti jembatan bentang panjang yang lebih dari 100 meter, maka jembatan dibangun dengan struktur atau dengan material khusus. Tentunya dengan cara pelaksanaan pembangunan jembatan yang khsusus pula.

Anda memerlukan beton? lihat harga beton Jayamix

Untuk beton jembatan sendiri, beton normal sangat penting untuk diulas dalam perencanaan strukturnya. Beton ini dibuat dari semen Portland dengan massa jenis 2400 kg/m3, dengan kuat tekan 20 MPa hingga 60MPa. Kuat tekan ini setara dengan K250 – K700.

Uraian diatas adalah standart umum dalam pembuatan beton jembatan. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini ada beberapa standar paling umum untuk struktur jembatan:

  1. Kuat tekan
    Kuat tekan yang kurang dari 20Mpa tidak bisa dipakai dalam pengerjaan strutur beton untuk jembatan.
  2. Massa jenis beton
    Untuk masa jenis beton jembatan sendiri, ditentukan dengan angka yang tidak kurang dari 2400 kg/m3.
  3. Perlindungan terhadap korosi
    Pada kondisi lingkungan tertentu, beton rawan terkena korosi. Maka perlu perlindungan terhadap beton yang dilakukan dengan meningkatkan mutu beton dan meningkatkan kepdatan dan kerapatan beton terhadap air. Sara ini dilakukan dengan melakukan pengurangan terhadap nilai rasio air-semen pada adonan beton segar.Pada kondisi tententu, penambahan bahan aditif bisa ditambahkan ke dalam beton jembatan untuk melindunginya dari korosi maupun lingkungan yang cukup ekstrim.
  4. Selimut betonBeton tulangan pada jembatan harus dilindungi oleh selimut beton sesuai standart. Tebal selimut beton ini diambil dengan nilai sleimut beton paling tinggi  untuk melindungi beton tulangan dari bahaya karat atau korosi yang bisa saja terjadi. Secara umum, ketentuan selimut beton jembatan adalah:
  • 1,5 kali besarnya dari ukuran agregat terbesar yang dipakai dalam pembetonan
  • Tebalnya adalah setebal diameter tulangan yang dilindingi di dalam selimut beton tersebut.
  • Tebal selimut beton jembatan untuk selongsong sistem paska tarik harus diambil minimum 50 mm dari permukaan selongsong menuju ke bagian bawah komponen.

Penggunaan bahan aditif

Penggunaan bahan aditif dan admixture bisa diberikan kepada beton jembatan bila dianggap perlu untuk mengatasi kendala yang ada saat konstruksi. Bahan aditif yang sebagian besar merupakan mineral banyak dipakai untuk pembetonan. Kedua bahan itu bisa digunakan untuk meningkatkan kinerja beton dengan manfaat sebagai berikut:

  • Meningkatkan workability kelecakan pada beton
  • Menghemat penggunaan air
  • Mempercepat proses pengerasan beton
  • Mengurangi proses slump loss
  • Mengurangi resiko susut beton
  • Mengurangi bleeding dan sergregasi pada beton jembatan.

Penggunaan kedua bahan bisa meningkatkan kinerja beton, namun penggunaannya harus berhati-hati, dengan dosis yang tepat disertai dengan proses pencampuran yang baik.

Komponen beton tak bertulang

Pada beton jembatan, ada pula beton tak bertulang yang digunakan. Jenis beton ini digunakan untuk komponen di mana jika terjadi retak, tidak akan mengakibatkan  jembatan runtuh dan tidak pula mengancam resiko ketahanan jangka panjang suatu jembatan beton yang dibangun.

Penawaran menarik untuk kebutuhan pengecoran dengan truk molen kecil lihat di laman harga ready mix Holcim

Untuk itulah, baik pemilihan bahan hingga proses pembuatan dan pengecoran harus dilakukan dengan teliti untuk memastikan ketepatan pengerjaan konstruksi suatu jembatan.

Jika semua syarat dan juga ketentuan dilaksanakan, maka beton jembatan akan memberikan kontribusi yang besar bagi suatu pengerjaan beton hingga bisa memiliki durabilitas yang tinggi dan performa yang baik.

Comments (0)

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.